jcm-logo

Larangan menyembah patung, gambar dan berhala

Larangan menyembah patung - Larangan menyembah berhala

Pesan hari ini – Dilarang untuk menyembah Berhala, Patung-Patung dan Gambar

Menjadi orang Kristen kita harus menyadari fakta bahwa kita di larang menyembah berhala. Dan jika beberapa orang Kristen mengatakan bahwa kami tidak menyembah berhala tapi kami hanya menyimpan mereka di dalam Gereja sebagai simbol penghormatan dan peringatan, maka pertanyaan saya kepada orang-orang yang ber IQ rendah ini adalah: apakah Anda mentaati apa yang diperintahkan ELOHIM atau Anda mentaati ide-ide buatan manusia? Karena Firman ELOHIM berkata demikian:

Keluaran 20:4-5 “Jangan membuat bagimu patung yang menyerupai apapun yang ada di langit diatas, atau yang ada dibumi dibawah atau yang ada didalam air dibawah bumi.”

Jangan sujud menyembah kepadanya atau beribadah kepadanya, sebab AKU, ADONAI ELOHIM, adalah ADONAI yang cemburu yang membalaskan kesalahan bapa kepada anak-anaknya, kepada keturunan yang ketiga dan keempat dari orang-orang yang membenci AKU.

Saudara dan Saudari-ku umat kristen yang terkasih, invenstasikan lebih banyak waktu lagi dalam mempelajari Firman Elohim, sehingga Elohim membuka mata rohani Anda, sehingga kehidupan dan tindakan sehari-hari anda akan sesuai dengan Firman Elohim. Ingatlah bahwa kita tidak memiliki hak untuk merubah atau membelokan hukum yang ditetapkan oleh ELOHIM dan menggunakannya sesuai dengan kepentingan dan kenyamanan kita sendiri. Karena dengan demikian kita bisa menipu hati nurani kita sendiri tetapi tidak bisa menipu BAPA kita yang tahu segalanya. Amin.